Logo Provinsi di Nusa Tenggara, versi Sederhana


All Nusa Flag


Pada artikel ini akan dibahas penyederhanaan tiga lambang pada provinsi di daerah Nusa Tenggara, yakni Bali, NTB, dan NTT. Juga sedikit dibahas bagaimana lambang dan bendera mantan provinsi Timor Timur yang sekarang telah menjadi negara terpisah dari Indonesia.


Bali

Provinsi Bali terkenal dengan pura-nya dan juga pantai-nya, baik dalam negeri maupun internasional. Lambang provinsinya pun dengan tegas menyatakan demikian. Bagian besar lambang berisi pura bali atau lebih tepatnya Candi Bentar plus Candi Pahlawan Margarana. Makna lambang provinsi ini dapat dibaca di wikipedia.

Bali - Flag

Mengadopsi si pura sebagai lambang versi sederhana tentu saja logis. Hanya saja, kok pura yang ada di lambang asli rumit sekali. Kalau mau diambil juga nanti mirip Jatim. Kemudian kebetulan ada simbol yang lumayan apik dari segi desain di bawah lambang, bunga teratai lambang Singgasana Batara Siwa. Berkilat-kilat seperti api.

Bali - Logo

Logo persegi seperi di atas.


Nusa Tenggara Barat

Lambang Provinsi Sumatera Barat cukup sederhana. Pematang dengan latar gunung di langit biru dan di hadapannya ada ?kancil? sedang berlari. Menurut situs pemprov ini rupanya itu menjangan.
NTB - Flag

Dibuat bendera pun langsung saja. Kancil sebagai logo utama. Biru melambangkan kesetiaan. Hijau melambangkan kemakmuran. Putih melambangkan keluhuran. Dan kuning pada mata rusa melambangkan kejayaan.NTB - Logo

Versi perseginya juga tidak ada masalah, seperti di atas.


Nusa Tenggara Timur

Sesuai dengan citra kekhasan dari Provinsi NTT yakni terpampang jelas di lambang provinsi berupa Logo Golkar hewan langka Komodo Dragon. Arti lambang sebenarnya tidak perlu diragukan lagi, cuma bagi yang ingin membaca silakan kunjungi situs Pemprov NTT berikut dan artikel wikipedia ini.

Kalau mau dibuat bendera, ya jadi seperti ini. Bayangan shading pada lambang aslinya hitam, saya ganti menjadi warna latar yang disesuaikan, supaya skema warna yg digunakan menjadi lebih sedikit.

NTT - Flag

Jika dibentuk persegi dan satu warna menjadi seperti di kanan bawah ini.

Ngomong-ngomong satu warna, bendera di atas masih terdiri dari tiga warna. Merah, kuning, dan jingga. Kok saya nggak suka kalau kebanyakan warna, versi alternatif di kiri bawah adalah versi menyatukan jingga yang bertindak sebagai shading dengan warna latar merah dan kuning.

NTT - logo

Nah, ngomong-ngomong warna merah dan kuning ini nggak tahu maknanya apa. Tidak tertulis di pranala tadi. Mau cari pdf perda kok males (salahnya si situs pemprov nggak ngasih). Nah, kepikiran kenapa nggak warnanya merah putih saja.

Alternatif 1 dan 2

Alternatif 1 dan 2

Alternatif pertama mengikuti logo persegi yang paling kanan. Kemudian alternatif kedua mengikuti warna segitiga merah putih seperti lambang.

Alternatif 3 dan 4

Alternatif lain adalah dengan warna latar merah dan komodo putih. Terdapat dua versi, dengan versi shading sewarna latar dan versi full.

Menurut Anda mana yang lebih bagus?


Negara Timor Leste

Timor Leste berdasarkan rederendum 1999 memisahkan diri dari Republik Indonesia dan membentuk negara. Kini timor leste memili Coat of Arms yang berbeda dibanding saat menjadi provinsi di Republik Indonesia dahulu. Lambangnya seperti ini:

Klik untuk ke Halaman Wikipedia

Dengan skema warna dan bentuk lambang seperti di atas, beginilah bentuk benderanya. Mantab. Sangat sesuai sekali kan. Warna merah kuning hitamnya. Bentuk segitiganya juga mengikuti perisai pada Coat of Arms. Posisi bintang berwarna putih. Semuana sinergi dan ngepas.

Sesuai dengan video TED di youtube yang saya tampilkan di pos utama seri penyederhanaan logo provinsi ini, Timor Leste telah mengikuti guideline pembuatan bendera yang bagus dan bergengsi. Walaupun sebenarnya dalam kasus Timor Leste ini prosesnya dari bendera ke Coat of Arms, kebalikan dari yang dicontohkan dalam video youtube.

Proses disain logo apik di atas dan pasti membutuhkan waktu lama. Tidak heran jika baru 2007 logo di atas diresmikan. Delapan tahun sejak kemerdekaannya.



 

Sekian pembahasan bendera dan penyederhanaan logo provinsi di daerah Nusa Tenggara. Dapat insight juga dari Timor Leste tentang desain bendera yang sederhana tapi keren di tingkat negara. Karena kalau udah tingkat negara dan dunia internasional tentu saja gengsi harus lebih tinggi.

Oh ya jangan lewatkan pembahasan yang sama di daerah lainnya: